Program Double Untung Periode II, Bank Sulselbar Bagikan 90 Hadiah ke Nasabah di Sulbar

Kabarnusantaranews ;- Bank Sulselbar menggelar pengundian program double untung periode II, untuk 90 nasabah di Atrium Maleo Town Square (Matos) Mamuju, Sulbar, Sabtu (24/8/2019).

Pemimpin Bank Sulselbar Cabang Utama Mamuju Syarifuddin Haruna mengatakan, program tersebut diluncurkan pada bulan Juni 2018.

“Program ini bentuk apresiasi kita terhadap nasabah yang selama ini menabung di Bank Sulselbar,”kata Syarifuddin Haruna

Syarifuddi Haruna menuturkan, untuk pengundian sendiri terbagi atas dua kategori yaitu, ada undian lokal dan undian terpusat atau grand prize di Makassar.

“Untuk undian lokal periode pertama, itu kita lakukan di Polewali Mandar. Nah untuk periode kedua ini kita tempatkan di Mamuju dengan jumlah rekening kurang lebih 70 ribu, dengan jumlah poin yang dihitung kurang lebih tiga juta poin,”ujarnya.

Adapun hadiah yang diundi berupa, empat paket umroh, tujuh unit sepeda motor, enam unit handphone, enam unit TV, empat unit Galaxy Tab, tujuh unit sepeda, tujuh unit kulkas, dan 45 paket tabungan yang akan disetor ke rekening nasabah pemenang.

“Jadi untuk wilayah Sulawesi Barat undiannya disatukan, semua cabang yang ada di Sulawesi Barat digabungkan, mulai Polman, Mamasa, Majene, Mamuju, Topoyo dan Pasangkayu,”jelasnya.

Syarifuddin Haruna mengutarakan, dengan program tersebut berpengaruhi besar terhadap pertumbuhan nasabah Bank Sulselbar, bahkan mencapai 300 persen.

“Kemudian pertumbuhan dari sisi saldo sendiri, itu 99,8 persen. Yah hampir 100 persen lah,”ucapnya.

Dikatakan, dari program double untung tersebut, ada cash back yang diterima oleh penabung dan diikutikan dalam undian setiap periode pengundian.

“Jadi untuk grand prize periode pertama dari Juni 2018 ke Juni 2019 akan dilaksanakan di Makassar. Mudah-mudahan di periode kedua nanti grand prize kita upayakan di Mamuju,”tuturnya.

Bank Sulselbar selama ini core business-nya 75 persen, ada pada Aparatur Sipil Negara (ASN) seperti penerimaan gaji.

“Tapi untuk undian semua diikutkan, mulai tabungan petani, pensiunan, dan penabung umum. Kita tidak bedakan, semua penabung kita undi,”kata dia.

“Jadi Bank Sulselbar itu tidak hanya melayani ASN, tapi masyarakat umum juga,”kata sambungnya.

Ia menyebutkan, khusus untuk di Mamuju pertumbuhan kredit itu kurang lebih Rp 7 miliar yang disalurkan khusus untuk para pelaku UMKM.

“Kemudian sektor konstruksi yang selama ini jarang tergarap, periode lalu itu kurang lebih Rp 40 miliar tersalurkan, untuk membantu para rekanan dalam penyelesaian proyek,”katanya.

Dikatakan, saat ini Bank Sulselbar juga melayani kredit bungan 0 % yang diberlakukan bagi para ASN.

“Sudah diluncurkan tahun lalu, program kredit tanpa bungan itu diberikan kepada ASN memiliki kebutuhan seperti pembayaran anak kuliah atau perjalanan dinas atau kegiatan OPD yang membuthkan dana tanpa bungan itu bisa dilayani,”tutupnya. (*)



Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *