Mudahkan Pelayanan, Bank Sulselbar Resmi Buka Kantor Kas di Lingkup Pemprov Sulbar

Kabarnusantaranews ;– Direktur Bank Pembangunan Daerah (BPD) Sulselbar melaksanakan peresmian kantor Kas, di halaman Kantor Gubernur Sulawesi Barat, Rabu (10/7).

Peresmian Kas BANK Sulselbar itu dihadiri Gubernur Sulawesi Barat H.Ali Baal Masdar, Sekretaris Daerah Provinsi Sulbar Muh.Idris, direktur Bank sulselbar Andi Muhammad Rahmad didampingi kepala cabang BANK BPD Mamuju Sarifuddin Haruna serta para pejabat lingkup pemerintah Provinsi Sulbar.

Gubernur Sulbar H.Ali Baal Masdar dalam sambutannya mengatakan dengan adanya Kas Bank Sulsebar ini tentu memudahkan pelayanan bertransaksi dan lain sebagainya.

“Saya sangat apresiasi kepada Bank Sulselbar yang merupakan bank mitra kerja pemerintah dalam membangun daerah serta secara terus menerus memberikan pelayanan terbaik,” ujarnya ABM.

Sementara Direktur Bank Sulselbar Andi Muhammad Rahmad kepada wartawan mengatakan bahwa tujuan dari membuka Kas di lingkungan kantor Pemprov Sulbar adalah untuk memudahkan pelayanan terhadap transaksi dan lain sebagainya secara online.

Sehingga pelayanan secara komplek, tanpa harus mengantri ke kantor cabang untuk bertransaksi dan lain-lain sebaginya, dan tentunya hal ini pasti yang kita inginkan secara bersama agar semua aspek pelayanan dapat lebih mudah.

“Saya yakin kita semua baik pemerintah daerah maupun masyarakat pasti mengingkan pelayanan mudah sehingga dengan adanya Kas seperti kita dapat mudah dalam bertransaksi,” tuturnya. (*)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *