Warganya Tak Punya BPJS,Wabup Bulukumba merespon Cepat

Kabar Nusantara News;- Sri Rahayu warga Bulukumba yang terindikasi penyakit batu ginjal dan sedang terbaring di RS labuang baji namun tidak dapat perawatan lanjutan dikarenakan tidak mampu membayar biaya rumah sakit sebab dia tergolong keluarga kurang mampu dan juga tidak memiliki kartu bpjs. Makassar 18/01/2017

Sri Rahayu dilarikan ke RS labuang baji pada jam 04:30 subuh tadi namun sampai malam pukul 21:15 belum ada kepastian untuk rawat inap di karena kan tidak mampu membayar biaya rumah sakit dan juga tidak memiliki kartu bpjs.

Fadly yang juga rekan korban mengatakan,”setelah kami di kunjungi oleh seorang senior dan juga ketua KKMB(kerukunan keluarga mahasiswa Bulukumba ) Kom Akkes Makassar ia langsung menghubungi bapak wakil bupati Bulukumba untuk memberitahukan bahwa ada warga Bulukumba yang sedang di rawat di rumah sakit namun tak punya bpjs.”ungkap fadly

Lanjut,”alhamdulillah,sekejap bapak wakil bupati merespon baik dan beliau langsung mengkonfirmasi ke dinas sosial Bulukumba.”ungkap fadli

Sementara itu hasil konfirmasi KKMB dengan wakil bupati Bulukumba mengatakan,”Malam ini saya konfirmasi langsung ke dinas sosial Dinda dan InsyaAllah besok di upayakan bpjs nya sudah jadi”. Ungkap Tomy wakil bupati Bulukumba.

Penulis : AA || Editor : Albar

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *