Peserta Tidak Perlu Ke Unhas, Pendaftaran SBMPTN Via Online Mulai Pukul 14.00 WITA, Ini Linknya

Kabar Nusantara News, Makassar ;–Pendaftaran SBMPTN Via Online Mulai Pukul 14.00 WITA, Calon Peserta Tidak Perlu ke Unhas

Sesuai jadwal Lembaga Test Masuk Perguruan Tinggi (LTMPT), pendaftaran Seleksi Bersama Masuk Perguruan Tinggi Negeri (SBMPTN) Tahun 2019 dimulai pada tanggal 10 s.d. 24 Juni 2019. Syarat utama bagi siswa yang ingin mendaftar SBMPTN adalah telah memiliki nilai Ujian Tulis Berbasis Komputer (UTBK) yang telah dilaksanakan sepanjang bulan April hingga Mei 2019 lalu.

Sesuai penyampaian dari LTMPT, pendaftaran SBMPTN dilaksanakan secara online. Para calon peserta dapat mengakses laman http://pendaftaran-sbmptn.ltmpt.ac.id atau http://pendaftaran.sbmptn.ac.id. Portal pendaftaran akan aktif mulai pukul 13.00 WIB atau 14.00 WITA.

Wakil Rektor Bidang Akademik Universitas Hasanuddin, Prof. Dr. Muh. Restu, MP mengatakan bahwa portal pendaftaran online telah siap, dan akan aktif tepat pukul 13.00 WIB atau 14.00 WITA. Sehingga calon peserta tidak perlu datang ke Unhas, sebab pendaftaran dapat dilakukan darimana saja.

“Sepanjang ada komputer atau laptop yang terhubung dengan internet, calon peserta dapat melakukan registrasi dari mana saja. Jadi tidak perlu datang ke Unhas. Kami menerima laporan, ada yang tidak bisa konek. Memang, karena portalnya baru akan dibuka pada pukul 14.00 WITA,” kata Prof. Restu.

Untuk tahun 2019 ini, Unhas akan menerima sebanyak 3.770 mahasiswa baru melalui jalur SBMPTN, yang tersebar di 61 program studi. Jumlah ini merupakan 50% dari total daya tampung Unhas 2019, dimana 20% diantaranya telah diterima melalui SNMPTN dan sisanya yang 30% akan diterima melalui Jalur Mandiri.

Jika terdapat kendala terkait pendaftaran SBMPTN, calon peserta dapat menghubungi HelpDesk http://halo.ltmpt.ac.id dan http://halo.sbmptn.ac.id atau hubungi call center 0804 1 450 450.

Informasi resmi juga dapat diperoleh melalui Humas Unhas, melalui nomor WA 08117460411, email humas@unhas.ac.id, atau melalui akun sosial media resmi Unhas, yaitu: twitter, instagram, dan LINE dengan ID: @hasanuddin_univ atau melalui Facebook Page: Universitas Hasanuddin.(*)

Ishaq Rahman

Kasubdit Humas dan Informasi Publik

Direktorat Komunikasi Universitas Hasanuddin

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *