PDAM Makassar Dapat Dukungan Polrestabes Dalam Penyaluran Air Tangki

Kabar Nusantara News, MAKASSAR – Optimalisasi pengantaran air tangki oleh Perumda Air Minum (PDAM) Kota Makassar terus dilakukan karena dampak kekeringan.

Apresiasi pun diberikan Wali Kota Makassar terhadap langkah dari PDAM Kota Makassar dan menginstruksikan semua pihak agar mendukung langkah untuk distribusi air bersih melalui mobil tangki saat menggelar rapat koordinasi khusus, Senin (4/9/2023) lalu.

Dukungan dari berbagai pihak dan instansi datang ke Perumda Air Minum Kota Makassar. Setelah sebelumnya mendapatkan bantuan dari pihak Dinas Pemadam Kebakaran dan Brimob Polda Sulsel dalam bantuan armada pengantaran air bersih, kali ini dukungan juga datang dari Polrestabes Makassar yang ikut melakukan pengawalan pengantaran air bersih ke daerah Nusa Tamalanrea Indah.

Direktur Utama Perumda Air Minum Kota Makassar, Beni Iskandar menyampaikan rasa terima kasih atas dukungan dari Polrestabes Makassar.

“Atas nama perusahaan kami menyampaikan terima kasih kepada Polrestabes Makassar atas dukungannya berupa pengawalan dalam mendistribusikan air bersih ke pelanggan”, ucap Beni.

Sebagaimana diinformasikan sebelumnya, dalam rapat koordinasi khusus yang dipimpin Wali Kota Makassar, Danny Pomanto menginstruksikan agar seluruh SKPD dan Camat untuk berperan serta membantu Perumda Air Minum Kota Makassar dalam pendistribusian air bersih dengan menyediakan dump truck. (*)



Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *