Meski Diguyur Hujan, Warga Tetap Antusias Ikuti Jalan Sehat Anak Rakyat di Manggala

Kabar Nusantara News, MAKASSAR — Ribuan warga Kecamatan Manggala mengikuti “Jalan Sehat Anak Rakyat” yang diselenggarakan oleh Yayasan Anak Rakyat Indonesia (YARI) di Kecamatan Manggala, Minggu (25/12/2022).

Jalan Sehat ini dilepas langsung oleh Founder YARI, Rudianto Lallo didampingi Ketua Ikatan Keluarga Dewan (Ikawan) DPRD Kota Makassar, Irmawati Astuti dan Ketua Panitia, Jufri Pabe.

Peserta Jalan Sehat Anak Rakyat ini, telah berkumpul di titik awal, sejak jm 06.00 pagi, di kediaman Jufri Pabe, di Kecamatan Manggala.

Dalam keterangannya Jufri Pabe  menyampaikan apresiasinya kepada warga Manggala. Sebab, kata dia, warga sangat antusias mengikuti jalan sehat bersama Rudianto Lallo yang juga Ketua DPRD Makassar.

“Terima kasih atas kehadiranta semua, meski hujan kita semua tetap semangat ikut jalan sehat bersama Bapak Ketua DPRD Makassar Rudianto Lallo,” ujar Mantan Anggota DPRD Makassar itu.

Sementara itu, Rudianto Lallo menyampaikan kegiatan Jalan Sehat Anak Rakyat ini akan digelar secara bergiliran 15 kecamatan di Kota Makassar. Manggala menjadi yang pertama.

“Hari ini kita jalan sehat bersama warga Manggala, saya ucapkan terima kasih atas kehadiranta semua. Akan ada hadiah yang diundi untuk masyarakat Manggala,” tutur Rudianto Lallo.

Untuk diketahui, Panitia Jalan Sehat Anak Rakyat telah menyiapkan dua hadiah utama, yakni satu paket umrah dan satu unit motor. Selain itu puluhan hadiah menarik ikut disiapkan, seperti televisi, kulkas, mesin cuci, racecooker, dan banyak lagi lainnya.

Jalan Sehat Anak Rakyat ini juga dirangkaikan dengan penandatanganan nota kesepahaman antara Yayasan Anak Rakyat dan BPJS Ketenagakerjaan. Kerjasama itu terkejut pemberian santunan kepada 1000 pekerja rentan. (*)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *