Lagi-lagi Menteri Jokowi Ditangkap KPK, Semua Orang Partai

Kabarnusantaranews,Jakarta– Satu lagi menteri di era kepemimpinan Presiden Joko Widodo yang terjerat kasus dugaan korupsi yakni, Menteri Sosial Juliari P Batubara (JPB).

Juliari menjadi menteri keempat yang tersandung kasus dugaan korupsi terhitung sejak periode pertama kepemimpinan Presiden Jokowi (2014-2019).

Dua orang lainnya yakni eks Menteri Pemuda dan Olahraga (Menpora) Imam Nahrawi serta eks Menteri Sosial Idrus Marham, merupakan menteri Jokowi di Kabinet Kerja, yakni pada periode 2014-2019.

Di periode kedua (2019-2024), menteri Jokowi yang terjerat yaitu Menteri Kelautan dan Perikanan, Edhy Prabowo.

Penangkapan Edhy tak berselang lama dari kasus yang menjerat Juliari.

Keempat menteri tersebut berasal dari partai politik. Adapun Idrus merupakan kader Partai Golkar dan Imam merupakan kader Partai Kebangkitan Bangsa (PKB).

Kemudian, Edhy adalah kader Partai Gerindra dan Juliari adalah politikus PDI Perjuangan. (Kps/tim)



Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *