Kapolres Pangkep Gencar Himbau Masyarakat Pakai Masker

Kabarnusantaranews, Pangkep ;– Kepolisian Resor Pangkep beserta jajarannya aktif melakukan pendisiplinan protokol Kesehatan guna mencegah penyebaran virus corona di Kabupaten Pangkep, Jumat (18/9/2020).

Kapolres Pangkep AKBP Ibrahim Aji, SIK, turun langsung ke jalan melakukan himbauan dan penerapan penegakan disiplin protokol kesehatan sebagai rangkaian operasi yustisi dengan memantau berbagai aktivitas yang dilakukan masyarakat di wilayah hukum Polres Pangkep.

Seperti yang terlihat dalam gambar, Kapolres memberikan masker dan memasang langsung kepada tukang bentor (becak motor) yang tidak pakai masker di pasar sentral Pangkajene.

Kapolres mengatakan selain cuci tangan dan jaga jarak, memakai masker adalah cara efektif dalam mencegah penyebaran covid-19.

“Memakai masker adalah cara yang efektif dalam mencegah penyebaran virus corona selain cuci tangan dan jaga jarak,” ujar Kapolres.

“Bila seluruh masyarakat memahami akan pentingnya mematuhi protokol kesehatan penanganan Covid-19, maka tidak akan ditemukan lagi masyarakat yang tidak memakai masker dalam melakukan aktivitas,” pungkasnya.



Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *