DPRD Tolak APBD-P, Ini Tanggapan Kepala Bappeda Makassar

Kabarnusantaranews,Makassar ;– Pemerintah Kota (Pemkot) Makassar melalui Kepala Badan Perencanaan Pembangunan Daerah (Bappeda) Kota Makassar, Andi Khadijah Iriani dan Plt Kepala Badan Pengelolaan Keuangan dan Aset Daerah (BPKAD) Makassar, Rahmat Mappatoba.

Keduanya angkat bicara terkait penolakan DPRD Kota Makasaar terhadap Anggaran Pendapatan dan Belanja Daerah (APBD) Perubahan 2020.

Menurut Rahmat Mappatoba bahwa langkah pemerintah adalah untuk pemulihan ekonomi nasional dan mendorong peningkatan pendapatan daerah.

“Apanya lagi yang tidak transparan, data-datanya lengkap. Ini kan mestinya masih bisa didiskusikan,” kata Rahmat Mappatoba dalam jumpa Pers yang diselenggarakan oleh Humas Pemkot Makassar di Rumah Jabatan Walikota Makassar, Jum’at, (2/10).

Selain itu, Andi Khadijah menyebutkan bahwa semua upaya ini adalah untuk destinasi demi menarik daya tarik orang dari luar.

“Kalau APBD Perubahan 2020 ini tidak bisa berjalan maka kita akan melakukan pelaporan ke Pemerintah Pusat,” ujarnya.

Tujuannya, kata Andi Khadijah, tak lain untuk memperbaiki infrastruktur, sarana dan prasarana untuk meningkatkan pendapatan daerah Makassar. ***

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *