Yuk! Daftar Beasiswa Kursus Bahasa Asing di Phinisi School, Ada Diskon 50% dan Bonus Lainnya

Kabarnusantaranews,Bulukumba;– Pengetahuan akan bahasa asing di era sekarang sangatlah penting utamanya di Daerah Bulukumba yang notabene merupakan kota pariwisata. Penggunaan bahasa asing seharusnya bukan lagi suatu hal yang menakutkan.

Olehnya, Phinisi International Language School membuka beasiswa Kampung Bahasa Bulukumba bagi Siswa SMP dan SMA. Program ini dibuka mulai tanggal 16 Juni hingga 25 Juni 2021.

Andi Cakra Makmur, salah satu inisiator Kampung Bahasa Bulukumba menjelaskan, beasiswa ini merupakan salah satu langkah yang dilakukan oleh Phinisi School untuk menyelenggarakan pendidikan yang mampu dijangkau seluruh lapis masyarakat.

“Namun tidak dengan menurunkan kualitas yang ditawarkan. Potongan harga yang mencapai 50% ditujukan untuk menarik minat masyarakat untuk belajar bahasa asing khususnya Bahasa Inggris,” ujarnya, Senin (27/6).

Menurut Cakra, program ini untuk pertama kalinya Beasiswa Kampung Bahasa Bulukumba membuka program English for School yang ditujukan khusus untuk siswa SMP dan SMA.

“Peserta dapat memilih kelas sesuai dengan kebutuhannya. Ada dua kelas yang menjadi pilihan setiap peserta yaitu, kelas Speaking dengan rentan waktu belajar selama dua (2) pekan dan kelas All Pack yang meliputi Speaking, Grammar, Vocabulary dan Prononciation dengan rentan waktu belajar selama satu (1) Bulan,” jelas Cakra.

“Kita juga menggagagas konsep kelas online sehingga memungkinkan setiap peserta mampu belajar jarak jauh,” tambahnya.

Beasiswa Kampung Bahasa Bulukumba bukan hanya menawarkan potongan harga namun juga menawarkan beberapa bonus yaitu cashback setiap berbelanja di toko LOKA 21 dan juga potongan harga hingga 15% setiap pembelian produk sepatu dan atau sendal di toko AR JAYA selama periode kelas berlangsung.

Diketahui, Phinisi International Language School atau akrab disebut Phinisi School merupakan pusat pelatihan bahasa asing.

Beberapa diantaranya yakni Bahasa Inggris, Bahasa Jerman, Bahasa Arab, Bahasa Korea dan Bahasa Mandarin.

Bila ingin tahu bagaimana tentang Phinisi School, anda bisa langsung mengunjungi sekolah ini yang beralamat di BTN Tiara 4 B 02, Jl. Samratulangi, kabupaten Bulukumba.

Sekolah bahasa asing ini juga memasang contact person (Wa) 085656969424, dan sosmed Ig: @phinisischool, Fb: Phinisi Ils.



Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *