TKK Sinjai Optimis Menkses Baru Bisa Majukan Dunia Kesehatan

Kabarnusantaranews, Sinjai;- Salah satu tenaga tehnis kefarmasian (TTK) sulfiati S, Farm mengemukakan harapannya kepada Menteri Kesehatan periode 2019-2024 yang baru dilantik, dr Terawan Agus Putranto.

Uphi sapaan akrabnya mengapresiasi visi dan misi Kabinet Indonesia Maju untuk meningkatkan kualitas sumber daya manusia(SDM). “Salah satu aspek yang diperhatikan adalah kesehatan,” ujar uphi kepada awak media.

“Beliau punya latar belakang militer, pastilah punya disiplin yang sangat tinggi. Dengan itu Saya secara pribadi sangat optimis kalau MENKES yang baru ini mampu memajukan dunia kesehatan terkhusus mgkin Dr dunia faramasi, semoga Dari karakter kedisiplinan beliau itu mampu mengurangi kejahatan2 di dunia farmasi, seperti yang kemarin viral tentang obat palsu yang di lakukan oleh orang yang tidak bertanggung jawab.”Kata Uphi kepada Awak media, Jumat, 25/10.

Lebih jauh, uphi yang juga anggota persatuan ahli farmasi Indonesia (PAFI) kabupaten sinjai juga berharap ada terobosan baru yang di lakukan MENKES dalam dunia kesehatan.

“Kalau kemarin ada nusantara sehat mgkin kedepan ada lagi program yang sifatnya lebih pro kepada kesehatan masyarakat.”Tutupnya.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *