Terkait Pengisian Jabatan Dirut Bank Sulselbar, Masih Menunggu Keputusan RUPS

Kabarnusantaranews, Makassar ;- Posisi Direktur Utama Bank Sulselbar pasca pencopotan Andi Muhammad Rahmat, hingga kini masih lowong. Jika sebelumnya diberitakan edisi Senin 9 September 2019 lalu, kalau Irmayanti Sulthan diangkat sebagai Direktur Utama tidak tepat.

Saat ini, posisi Irmayanti Sulthan masih sebagai Direktur Umum di Bank Sulselbar.

Dari rilis yang masuk ke Palopo Pos terkait Bank Sulselbar, untuk pengisian posisi jabatan Direktur Utama, masih menunggu keputusan hasil tim seleksi yang akan diputuskan melalui Rapat Umum Pemegang Saham (RUPS).

“Belum ada penunjukan dari pemegang saham, siapa Plt Direktur Utama PT Bank Sulselbar,” ujar Syarip dari Bank Sulselbar. Senin (9/9).

Meskipun posisi Dirut masih kosong, tetapi pergantian direksi Bank Sulselbar dijamin tak mengganggu kinerja perseroan. Target dividen dan laba pun diyakini tercapai.

Sementara itu, Irmayanti Sulthan mengatakan, bahwa tahun ini bank Sulselbar menargetkan dividen mencapai Rp112,371 miliar di akhir tahun. Angka ini berdasarkan komposisi saham Pemprov yang mencapai 30,73 persen.

“Tahun ini, Pemprov sudah menambah tambahan penyertaan modal Rp50 miliar. Dan sudah terealisasi,” ungkapnya dikutip dari sejumlah media daring.

Irma, sapaannya menuturkan target dividen ini meningkat dibanding tahun lalu. Sesuai catatan, dividen tahun lalu mencapai Rp109 miliar lebih. Ini dari komposisi saham sekitar 30,91 persen.

“Komposisi saham memang menurun namun dividennya meningkat. Ini karena target laba bersih meningkat tahun ini Rp609 miliar lebih. Hingga Juni sudah terealisasi Rp387 miliar lebih. Semua akan tercapai karena masih sesuai proyeksi,” bebernya. (*)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *