Sejak Januari Kader KPMD dan Posyandu Tidak Terima Gaji, Ketua Amuba Angkat Bicara

Kabarnusantaranews, Jeneponto ;– Pemuda Desa Kapita, Kecamatan Bangkala Kabupaten Jeneponto, mempertanyakan tunjangan atau gaji Kader Pemberdayaan Masyarakat Desa (KPMD), dan kader Posyandu dari kepala desa.

Perangkat desa yang lama, baik kaur maupun kepala dusun diduga tidak digaji, karena adanya pergantian perangkat sementara SK aparat baru berlaku mulai april.

Yayat Nangi yang juga Ketua Aliansi Pemuda Bangkala (AMUBA), mengatakan bahwa sesuai prosedural, maka seharusnya gaji untuk bulan Januari hingga Maret masih diterima oleh perangkat lama.

” Harusnya para Kader KPMD maupun Posyandu harus diselesaikan dulu, tentu ini harus jadi perhatian khusus oleh pemerintah agar kepala desa, untuk tidak mengambil langkah yang tidak prosedural,” salutnya, Jum’at (29/5)

Ada beberapa polemik di desa Kapita yang sampai hari ini belum terselesaikan diantaranya Pemberikan hak kader tidak diberikan, pergantian imam dusun dan kader secara sepihak dan beberapa aparat diduga menggunakan ijazah orang lain.

“Ini akan kami laprorkan ke Inspektorat dan ke pihak pihak yang terkait, sehubungan dengan adanya beberapa polemik yang terjadi di Kapita, oleh karena itu kami mendesak Inspektorat Jeneponto dan PMD jeneponto, untuk menindaklanjuti polemik yang ada di Desa Kapita, Kecamatan Bangkala, Kabupaten Jeneponto,” tegas Yayat. (Dir/tim)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *