Samsat dan Bank Sulselbar Hadirkan Mobile Layanan Delivery Pajak Kendaraan di Jeneponto

Kabarnusantaranews,Jeneponto;– UPT Samsat Jeneponto Kaloborasi dengan pihak Bank Sulselbar dalam mendukung capaian peningkatan realisasi dalam rangka pencapaian target pendapatan pajak.

Kaloborasi itu terlihat dengan dukungan Mobile dengan Branding Layanan Delivery Pajak Kendaraan Bermotor Samsat Keliling dengan Barkode Qris secara Online.

Kepala Cabang Bank Sulselbar melalui kepala seksi operasional dan umum, Sarifuddin Syaparuddin mengatakan bahwa dengan diberikan dukungan kepada Samsat Jeneponto ini dengan menghadirkan Branding Mobile Pelayanan Keliling ini dapat meningkatkan pendapatan PAD, khususnya melalui pajak kendaraan bermotor.

“Disini kita menghadirikan yang namanya Aplikasi “Qris” untuk memudahkan wajib pajak,” ucapnya didampingi Kepala Cabang Bank Sulselbar di halaman Kantor Samsat Jeneponto, Kamis (17/3/2022).

“Kita berharap dengan adanya alternatif pembayaran pajak dengan hadirnya Qris ini, agar lebih meningkatkan lagi wajib pajak, karna lebih dekat lagi buat mereka, tidak lagi ke kantor Samsat. Ini lebih dimudahkan mereka ingin membayar pajak,” Jelasnya.

Ditempat yang sama, Kepala UPT Samsat Jeneponto Muh Aras Akbar mengungkapkan bahwa dengan Kehadiran Mobile Layanan Delivery Pembayaran Pajak Kendaraan Bermotor Samsat Keliling. Dapat lebih memudahkan Bagi wajib pajak.

“Setelah diberikan Brending ini, kami mengucapkan banyak Terima kasih, karna ini sangat terbantu sekali, paling bersosialisasi tentang Aplikasi Gris yang ditawarkan Bank BPD Sulselbar,” ungkapnya

Ia menambahkan bahwa hadirnya Aplikasi Qris ini dapat mempermudah pembayaran pajak bagi siapapun dan dimana pun mereka berada.

“Ini salah satu guna menghindari para calo, dan ini juga sistematis pelayanan pendekatan dengan masyarakat,” tuturnya.

Ia pun mengaku telah melakukan banyak pelayanan diluar dengan menghadiri mobile ini untuk lebih mendekatkan kepada wajib pajak.

“Kita sudah lakukan itu dibeberapa tempat yang ada permintaannya bahkan ditempat keramaian, seperti pasar bakal kita lakukan,” tutup Muh Aras.



Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *