Peringatan Hari Ibu, ini Pesan Tokoh Perempuan Makassar

Kabarnusantaranews, Makassar ;–Tanggal 22 Desember 1983 adalah peringatan Hari Ibu ke-45. Hari Ibu diperingati setiap tahun sejak 1938, Setelah kongres Perikatan Perempuan Indonesia di Bandung telah sepakat untuk memilih tanggal 22 Desember sebagai Hari Ibu. Minggu, (22/12/2019)

Pemilihan berdasarkan sejarah bahwa pada tanggal tersebut berlangsung pertemuan pertama seluruh organisasi wanita Indonesia di Yogyakarta tahun 1928.

Ibu-ibu yang tergabung dalam Kowani pada tanggal 22 Desember 1946 memperingatinya dengan menyerahkan bingkisan kepada warga DKI Jakarta.

Pada kesempatan ini, 22 Desember 2019, tokoh perempuan kota makassar yang juga kader Partai Solidaritas Indonesia (PSI), Viah Octaviana Hasanah menyampaikan bahwa momentum ini merupakan refleksi bagi kota semua.

“Jasa seorang ibu tak dapat terbalas oleh apapun, sehingga menjadi kesadaran bahwa perempuan adalah kekuatan. Ucap Viah.

Viah berharap di momentum hari ibu ini kita bisa lebih menghargai jasa seorang ibu serta perempuan yang ada di sekeliling kita.

“Semoga momentum ini bisa kita jadikan sebagai perenungan agar lebih menghargai jasa seorang ibu dan perempuan” Tutupnya. (*)



Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *