Pemilu Damai KPU RI, Burung Kyai Ma’ruf Amin Tidak Bisa Terbang

Kabar Nusantara News;- Komisi Pemilihan Umum (KPU) Republik Indonesia menggelar Deklarasi Pemilu Damai Di Halaman Monumen Nasional (Monas) Jakarta Pusat Minggu 23/9.Jakarta (23/09/2018)

Dua Calon Presiden dan Wakil Presiden yaitu Joko Widodo-K.H Ma’ruf Amin dan Prabowo Subianto-Sandiaga Salahuddin Uno turut Hadir dalam Deklarasi ini bersama para simpatisan.

Mantan Presiden RI Ke 6 Susilo Bambang Yudoyono,Ketua MPR RI Zulkifly Hasan dan para Petinggi partai juga turut Hadir.

Tapi,Ada yang unik dari deklrasi ini,kedua pasangan Capres-Cawapres masing masing memegang satu burung merpati untuk dilepas sebagai simbol perdamaian Pemilu 2019 mendatang.

Terlihat Calon wakil presiden K.H Ma’ruf Amin yang memegang burung merpati ternyata tak bisa seperti yang lain menerbangkan burung tersebut,burung yang kyai pegang ternyata tidak terbang.

Setelah di telusuri,ternyata Burung yang dipegangnya terbalik,dimana kepalanya menghadap ke kyai Ma’ruf Amin sehingga membuatnya tidak bisa terbang.

Hingga usai pelepasan burung,Hal ini pun tidak berpengaruh dengan kegiatan tersebut.(ul/fa)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *