Parkir Depan Balaikota Makassar, Belasan Mobil Digembok Petugas Gabungan

Kabar Nusantara News;- Petugas gabungan menggembok dan menderek belasan mobil di depan Kantor Balai Kota (Balkot) Makassar. Mobil milik pegawai ini digembok lantaran parkir menggunakan badan jalan.Makassar (09/11/2018)

“Mulai kemarin sampai hari ini kurang lebih 30 kita kena tilang. Memang parkir di badan jalan dan kita lakukan penilangan, harapannya, ini jalan milik umum,” kata Kabid Lalu Lintas Jalan Dishub Provinsi Sulsel, Hendra Tenri Tata, ditemui di Jalan Ahmad Yani Makassar, Kamis (8/11/2018).

Mobil milik pegawai Balai Kota Makassar juga digembok dan langsung ditilang oleh petugas.

“Kalau kemarinkan sudah lakukan juga di depan Balai Kota memang kebanyakan pegawai. Kita sosialisiasikan dan ke depan kita akan lakukan penilangan walaupun dia pegawai. Karena sudah berjalan lama,” jelasnya.

Petugas gabungan meminta masyarakat untuk sadar dengan tidak memarkirkan kendaraannya di jalan hingga mengakibatkan kemacetan di sejumlah ruas jalan.

“Kepentingan banyak di sana dan masyarakat harus patuh biar kepentingan di jalan aman lancar,” tegasnya.

Tercatat hingga 2 hari ini petugas gabungan telah menjaring 30 kendaraan yang parkir di badan jalan. Mereka diminta untuk tidak kembali memarkirkan kendaraanya dengan mengunakan badan jalan.(*)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *