KNPI Sulsel Akan Dilantik, Ketum DPP Noer Fajrieansyah Dijadwalkan Hadir

Kabarnusantaranews,Makassar ;- Pengurus Komite Nasional Pemuda Indonesia (KNPI) Sulsel periode 2019-2022 akan dilantik, Minggu (2/2/2020) malam.

Ketua Dewan Pengurus Pusat DPP KNPI, Noer Fajrieansyah akan melantik Nur Kanita Maruddani Kahfi cs di Baruga Kr Pattingalloang, Rumah Jabatan Gubernur Sulsel, Jl Sungai Tangka, Makassar.

Pengurus KNPI Sulsel terpilih secara khusus telah mengundang Gubernur Sulsel HM Nurdin Abdullah, Pangdam XIV Hasanuddin, Kapolda Sulsel, dan Kepala Kejaksaan Tinggi Sulsel.

Sekretaris Organization Committee, Fauzan Agus Arifin Nu’mang, mengatakan, sejumlah persiapan untuk pelantikan telah dilakukan.

Mengawali rangkaian pelantikan, ada beberapa agenda digelar diantaranya donor darah dan sharing space terkait perfilman di Sulsel.

“Kami juga sudah mempersiapkan tema pelantikan yakni Youth Civilization atau Peradaban Pemuda,” kata Fauzan saat Jumpa Pers di Nipah Mall Makassar, Jl Urip Sumardjo, Makassar, Jumat (24/1/).

Sekretaris KNPI Sulsel terpilih, Abdul Rasyid Butu menekankan jika pengurus yang terpilih sudah mengantongi SK Pelantikan dari Dewan Pengurus Pusat (DPP) KNPI.

“Jadi jangan khawatir soal legal standing. Kami sudah mengantongi SK,” kata Agus Rasyid.

Ketua Steerring Committee, Medy Juanda

Ia menjelaskan, seminggu setelah pelantikan, pengurus KNPI terpilih langsung tancap gas dengan melakukan sejumlah kegiatan.

“Jadi setelah pelantikan, langsung dilakukan orientasi di Hotel Grand Sayang. Tujuannya untuk silaturrahmi dan tatap muka antarsesama pengurus,” katanya

Berbeda dengan pengurusan KNPI sebelumnya, di periode 2020-2023 ini, ada beberapa bidang baru yang dibentuk untuk menyesuaikan kondisi saat ini.

Diantaranya Bidang Pemuda dan Generasi Milenial dan Bidang Khusus Penanggulangan dan Penanganan Radikalisme.

Sementara itu, Bendahara terpilih, Muh Fathul Fauzy Nurdin berharap dukungan berbagai pihak terhadap kepengurusan KNPI Sulsel periode ini.

“Kami berhadap kerja-kerja KNPI nantinya akan mendapat dukungan berbagai pihak. Hingga beberapa tahun ke depan, kami akan bekerja dan tawarkan sejumlah program positif sebagai kontribusi kami untuk masyarakat dan bangsa,” katanya

Beberapa pengurus harian yang hadir yakni Sekretaris Agus Rasyid B, Bendahara Muhammad Fathul Fauzy Nurdin, Ketua OKK KNPI Sulsel Irfan Idham, Wakil Sekretaris Ilham Riyadi, Wakil Sekretaris Putri Utami Muis, Wakil Bendahara Nasruddin, dan Wakil Sekretaris Ricla Rahmatika. (*)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *