Ketua KNPI Sul-Sel Melepas Tim Bantuan Medis Ke Lombok

Kabar Nusantara News;- Ketua KNPI Sulsel Imran Eka Saputra melepas sebanyak 7 Tim Medis Relawan Kemanusian ke Lombok.Makassar (21/08/2018)

Pelepasan ini digelar di Bandara Internasional Sultan Hasanuddin, Makassar, Selasa (21/8/2018).

Dalam penyampainnya, Imran mengatakan, relawan kemanusiaan tim bantuan medis dan bantuan donasi korban bencana alam di lombok NTB ini merupakan sebuah panggilan kemanusian.

“Kami sungguh merasa senang sekaligus terharu melihat antusiasme dan semangat dari teman- teman yang tergabung dalam tim relawan medis ini,” ungkap Imran Eka saat ditemui.

Ia menilai bahwa memang sebagai pemuda Indonesia harus terlibat memberikan kontribusi kongkrit dalam hal membangun keja-kerja kemanusian.

“Selamat bertugas kawan semoga apa yg kalian perbuat menjadi amal jariah dan berguna untuk kemanusiaan. Jayalah pemuda Indonesia,” tuturnya.

Terpisah disampaikan, Direktur Lembaga Bantuan Kesehatan (LBK) KNPI Sulsel, dr Zulfikar Khalil Novrinasyah mengatakan, tim medis ini akan berada dilokasi selama 7 hari mendatang dengan memasang tenda posko.

“Tim medis ini akan berkoordinasi dengan tim medis disana, jadi titik fokusnya adalah terlebih dahulu akan melihat data korbannya yang mana sangat membutuhkan bantuan medis sehingga hal ini akan dieksekusi secepatnya,” tambahnya.

Disamping itu pula tim medis ini menurut dr Zulfikar, akan membawa bantuan berupa sembako, pakaian layak pakai dan bantuan lainnya.

Dengan demikian, ia berharap kepada tim medis ini bisa melakukan kerjanya dengan baik dan semoga selamat sampai tujuan.(**)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *