K.H Ansar Mahdi Tutup Sima’an Al-Qur’an Ansor Bulukumba

Kabarnusantaranews, Bulukumba;- Setelah dilangsungkan selama 1 minggu dengan berbagai rangkaian kegiatan, hari ini, Minggu, 26/5/2019, kegiatan Sima’an Al-Qur’an Gerakan Pemuda (GP) Ansor Kabupaten Bulukumba, secara resmi ditutup oleh KH. Ansar Mahdi, M.Pd.I. Makassar. 26.05.2019

Penutupan Sima’an Alqur’an tersebut bertempat dirumah kediaman Kepala Kantor Urusan Agama (KUA) kecamatan Ujung Bulu.

Acara penutupan yang di hadiri oleh beberapa pejabat kementerian agama kabupaten bulukumba, Camat Ujung Bulu, Komisioner BAZNAS dan seluruh pengurus Badan Otonom NU Bulukumba dan dirangkaikan dengan acara buka puasa bersama.

KH. Ansar Mahdi dalam sambutan penutupannya menyampaikan rasa terima kasih kepada seluruh kader ansor dan anggota BANSER serta kepada seluruh pihak yang terlibat dalam suksesnya pelaksanaan kegiatan Sima’an Al-Qur’an tersebut sebagai upaya pelestarian budaya jam’iyah nahdlatul ulama.

“Terima kasih semua kepada seluruh kader Ansor dan Banser serta semuanya yang telah mensukseskan acara ini.”Katanya, Minggu 27/05.

Sedangkan ketua GP Ansor Kabupaten Bulukumba, Rasyidin, menyampaikan bahwa Seluruh kader Ansor dan anggota BANSER agar tetap istiqomah dalam menyampaikan syiar-syiar Islam Ahlu Sunnah Wal Jama’ah An-Nahdliyah dan tetap semangat demi keberlansungan peradaban Islam sebagaimana digariskan oleh Rasulullah yang sampai pada ulama NU

“Saya berharap kepada seluruh kader ANSOR dan BANSER kiranya tetap Istiqomah dalam menyampaikan syiar-syiar Islam Ahlu Sunnah Wal Jama’ah An-Nahdliyah dan tetap semangat demi keberlansungan peradaban Islam sebagaimana digariskan oleh Rasulullah yang sampai pada ulama NU”. Pungkas Rasyidin.(*)



Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *