Ini Himbauan SAPMA PP Tana Toraja Terkait Bom Gereja Di Surabaya

Kabar Nusantara News;- Teror bom bunuh diri yang terjadi di Tiga gereja di Surabaya Minggu 13 Mei 2018 banyak menuai kecaman dari berbagai pihak.Makassar (13/05/2018)

Salah satunya datang dari Ormas Pancasila yaitu Sapma Pemuda Pancasila Kabupaten Tana Toraja.

Sapma PP Tana Toraja mengecam dan mengeluarkan Himbauan kepada seluruh Masyarakat Indonesia terkhuasus Tana Toraja.

Berikut isi Himbauannya :

SAPMA PP TANA TORAJA
MENGHIMBAU.

TERKAIT LEDAKAN BOM DI SURABAYA.

kami menghimbau bahwa.
Kekerasan Bukan solusi yang baik dalam menyelesaikan suatu masalah.

1.sesunggunya tidak ada agama yang mengajarkan kekerasan baik pembunuhan, agama apapun mengajarkan Kemanusiaan,damai dan cinta kasih.
Tetapi kesesatan berpikirlah Membawa penganut agama melakukan tindak kekerasan dan tindakan terorisme.

2.oleh karna itu para pemimpin agama perlu lebih serius mewaspadai munculnya para pendukung kekerasan dan tindak terorisme yang berkedok sebagai penginjil ataw pendakwa,lewat khotba-khotba dan perkataannya.
Program pemerintah dalam menberantas terorisme dan radikalisme akan sia-sia jika masyarakat memberi panggung kepada para pemimpin agama yang menyebarkan faham-faham radikalisme dan kekerasan lewat misi dan dakwa-dakwanya.

3.Kami menghimbau kepada pemimpin agama dan masyarakat untuk tidak memberi angin dan simpati kepada pelaku kekerasan dan terorisme apapun motifnya.

4.Kami juga menghimbau kepada seluru masyarakat agar menghentikan penyebaran foto dan vidio tentang aksi-aksi tindak kekerasan terorisme, karna ini justru Tujuan Teroris Yakni Menerbarkan Rasa Ketakutan Ditenga-tenga masyarakat, kami justru menghimbau kepada masyarakat untuk menyebarkan kami dan Rasa damai melalui beberapa media sosial.

5.kami menghimbau kepada seluru elit politik dan masyarakat untuk menghentikan komentar-komentar yang justru memperkeruh keadaan, jangan menggunakan peristiwa kekerasan dan peristiwa terorisme untuk mengganggu kepentingan politik sesaat,karna harga yang sedang dipertaruhkan adalah MASA DEPAN BANGSA.

kita tidak perlu Takut menghadapi ancaman terorisme ini, tetapi mari kita menyerahkan sepenuhnya kepada penanganan oleh Negara, sementara itu KAMI MENDUKUNG SEPENUNYA TINDAKAN PEMERINTA DALAM MEMBERANTAS TINDAK KEKERASAN DAN AKSI-AKSI TERORISME DI TANA AIR TERCINTA. NKRI HARGA MATI

KETUA SAPMA PP TANA TORAJA

Iin Londong Allo

Penulis : AA || Editor : Fadly



Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *