Dua Pemuda Hampir Saling Tikam Hanya Karena Kuota

Kabar Nusantara News;- Dua lelaki melakukan penganiayaan di Jalan Borong Raya Kel. Batua Kec. Manggala Makassar diamankan oleh Polsek Manggala. Yakni lelaki ES (23) dan lelaki SM (23) keduanya tinggal di rumah kost Jalan Borong Raya diamankan, Kamis (18/10/2018).Makassar (18/10/2018)

Keduanya diamankan berawal dari informasi terjadi perkelahian yang diterima oleh anggota Polsek Manggala. Mengetahui kejadian tersebut anggota Opsnal Polsek Manggala yang dipimpin oleh Panit II Reskrim Ipda Muhammad Ashar segera mendatangi TKP yang dimaksud.

“Terjadi pengeroyokan dengan mengancam menggunakan senjata tajam (badik) akibat kesalahpahaman saat membeli pulsa kuota”, ucap AKP Diaritz.

Kapolsek Manggala Kompol Hasniati melalui Kasubbag Humas Polrestabes Makassar AKP Diaritz Felle, SIK menerangkan, berawal lelaki ES ingin membeli pulsa kuota yang menginginkan dengan cepat, namun dijawab oleh korban agar bersabar karena diregistrasi dulu, sehingga terjadi kesalahpahaman dengan adu mulut dan ES meninggalkan TKP.

Tidak berhenti di situ, tidak lama ES datang kembali bertiga dengan temannya dan ES mengancam korban menggunakan sajam (badik) dan sempat terjadi perkelahian/pengeroyokan.

Keributan yang terjadi tersebut dilihat oleh warga setempat sehingga dilerai dan salah satu warga mengamankan sajam (badik) tersebut. Selanjutnya ES bersama temannya mengamankan diri, berlari kembali ke rumah kost namun warga tetap mendatangi sekitar kost tersebut.

Dari kejadian tersebut tidak lama polisi datang dan mengamankan ES dan SM bersama barang bukti sajam (badik) ke Polsek Manggala untuk menjalani proses lebih lanjut.(hms)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *