Dirut RSUD Pangkep Bahas Jaminan Kesehatan di LK II HMI Korkom UMI

Kabarnusantaranews, Makassar;- Direktur Utama (Dirut) RSUD Batara Siang Kabupaten Pangkep dr.Annas Ahmad, Sp.B, FICS, M.kes turut menjadi Pemateri Intermediate Training (LK II) HMI Tingkat Nasional Korkom UMI Makassar.

dr.Annas yang juga alumni HMI UMI ini membawakan materi Jaminan kesehatan dan masa depan kesehatan Indonesia di hadapan 60 peserta LK II.

Dalam pemaparannya, dr Annas menjelaskan bagaimana saat ini kondisi jaminan kesehatan Indonesia dalam lingkaran BPJS.

“BPJS hari ini banyak mendapatkan riak-riak pembubaran namun tak sedikit juga yang ingin mempertahankan, kenapa ? Karena memang ada sistem yang harus di ubah BPJS untuk kemajuan jaminan kesehatan Indonesia.”Katanya di hadapan peserta, Minggu, 24/11/2019.

“Jadi solusi pemerintah harusnya memberi rasa nyaman bagi masyarakat terutama dalam hal kesehatan dimana mayoritas masyarakat menggunakan BPJS.” Tambahnya .

Sebelum menutup diskusinya dengan peserta, Mantan Ketua Umum PB Ipmil Raya ini berharap para peserta LK II ini terus belajar dan mengawal perjuangan HMI.

“Jangan karena sudah baca buku 1 terus mau sombong, terus lah belajar dan rendah diri karena orang cerdas itu tidak pernah sombong apa lagi kader HMI.”Tutupnya.

Kegiatan LK II ini berlangsung di Pondok Madina, Kota Makassar Sejak Senin, 18 November hingga 27 November 2019.(*)



Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *