Berbagi Berkah Dibulan Ramadhan, Kader Golkar Sulsel Nasran Mone Grebek Ulama

Kabarnusantaranews,Makassar;– Kader Partai Golkar Sulsel, H.Nasran Mone terus intens mengunjungi warga selama Ramadhan. Kegiatan silaturahmi yang dikemas dalam acara grebek sahur kali ini disambut baik oleh tokoh ulama Habib Syekh Abdul Rahim Assegaf (Puang Makka).

Sembari bersilaturahmi dikediaman Habib Puang Makka di Jl. Baji Bicara, Karang Anyar, Makassar. Selasa (20/4). Nasran juga menyerahkan parsel Ramadhan dan puluhan nasi dos untuk santapan sahur bersama dengan 20 ustad binaan Habib Syekh Abdul Rahim Assegaf (Puang Makka).

Selama empat hari terakhir, politisi senior yang akrab disapa Cakmon ini sudah mengunjungi kurang lebih 10 titik yang berbeda untuk membagikan bingkisan sahur kepada Masyarakat.

“Grebek sahur ini sudah kita lakukan beberapa kali dan insha allah ini akan terus berlanjut selama bulan Ramadhan,” ungkapnya.

Apalagi di bulan Ramadhan ini, tambah Cakmon, meski hingga larut malam para ulama masih melakukan aktivitas ritual keagamaan, sehingga muncul inisiatif untuk melakukan grebek sahur ke ulama.

Ket: Suasana silaturahmi di kediaman Habib Syekh Abdul Rahim Assegaf (puang makka) Jln. Baji bicara, Karang Anyar, Makassar. (dok/ist)

“Kenapa kita mesti selalu dekat dengan ulama dan umara. Sebab ulama pembawa risalah kebenaran, sehingga insha allah segala gerak langkah politik kita pasti menyangkut soal kemaslahatan, itulah pentingnya dekat dengan ulama dan umara,” bebernya.

Di kesempatan yang sama, Habib Syekh Abdul Rahim Assegaf menyampaikan terimakasih kepada Partai Golkar atas kepeduliannya. Dia berharap segala kebaikan yang dilakukan mendapat berkah dari Allah Swt.

“Terima kasih juga kepada bapak Nasran Mone. Saya mengetahui betul bahwa beliau ini adalah seorang yang perhatian dan peduli kepada masyarakat. Silaturahminya pun tidak pernah putus dengan ulama dan juga terbilang aktif di setiap kegiatan keagamaan” salutnya.

Diakhir pertemuan, Habib Syekh Abdul Rahim Assegaf menyampaikan rasa terimakasih dan menitip salam kepada bapak Taufan Pawe, ketua Partai Golkar Sulsel dan bapak Munafri Arifuddin, ketua Partai Golkar Makassar. (*)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *