Begini DPP-KPN Memaknai Hari Lahir Pancasila

Kabarnusantaranews, Makassar;- Dewan Pengurus Pusat Kesatuan Pemuda Nusantara (DPP-KPN) punya pandangan sendiri dalam memaknai hari bersejarah lahirnya Pancasila yang jatuh pada 1 Juni mendatang.

Ketua Umum DPP-KPN Dedy Jaya.S.Kom mengutip perkataan gurunya, Arianto Achmad selaku Majelis Tinggi Organisasi (MTO) berkata “Tiada ideologi sebaik Pancasila, karena ia hakikat yang bertahan hidup dalam fikiran karena kekokohan argumentnya yang turun ke hati karena keagungan Ruhnya.”

Dedy, mengatakan sebagai pemuda dan warga negara Indonesia, tidak selayaknya membiarkan momen sejarah lahirnya Pancasila berlalu begitu saja. Sebab, Pancasila yang menjadi ideologi bangsa kita merupakan buah murni hasil pemikiran dari bangsa Indonesia.

“ Sesungguhnya pancasila lahir murni dari bumi pertiwi ini. Pancasila bukanlah adopsi atau serapan dari Ideologi-ideologi dunia, baik kapitalisme-demokrat maupun sosialis-komunis,” jelasnya, saat di temui di sekretariat DPP-KPN, 01 Mei 2019.

Dedy juga menegaskan bahwa Pancasila selain menjadi ideologi bangsa Indonesia juga memiliki nilai luhur yang agung yang harus digali. ” Dan Pancasila sebagai ideologi dalam tafsir kami ia memiliki basis epistemologi atau sumber pengetahuan yang jelas,” ungkapnya.

Untuk itu, sambung Dedy, pemuda-pemudi harus sadar akan tanggung jawabnya sebagai genersi harapan bangsa. Pemuda, kata Dedy, tak boleh mengabaikan Ideologi Pancasila apa lagi bersifat tidak peduli terhadap ideologi bangsa kita.

” Sebab sekarang banyak paham dan ideologi trans-nasional yang hendak meronrong Ideologi Pancasial.

Pemuda harus berperan aktif dan memperjuangkan ideologi pancasial. Kalau bukan kita, siapa lagi.” Pungkasnya.(*)



Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *