40 Dokter Tiba-Tiba Datangi Kantor Gubernur Sulawesi Tengah

Kabar Nusantara News;- Perhimpunan Dokter Umum Indonesia (PDUI) melaksanakan pembukaan Bakti Sosial Nasional Kepulauan Togean dalam rangka peringatan 10 tahun HUT PDUI di Kantor Gubernur Sulawesi Tengah, Kota Palu, Kamis siang (2/8).Palu (03/08/2018)

Dalam rilisan persnya, bakti sosial ini merupakan bentuk komitmen PDUI dalam pengabdian kepada masyarakat. Sebagai organisasi yang menghimpun dokter-dokter umum seluruh Indonesia, PDUI ingin terlibat langsung keadaan pelayanan primer di daerah terpencil, kepulauan dan perbatasan.

Dalam sambutannya, ketua umum PDUI, Dr. Abraham Andi Padlan Patarai,M.Kes. mengapresiasi penerimaan yang ramah dari pemerintah propinsi Sulawesi Tengah yang sangat terbuka dalam membangun sinergi dalam pembangunan kesehatan.

“Baksos ini diharapkan bisa memberikan manfaat bagi masyarakat Sulawesi Tengah khususnya yang berada di Kepulauan Togean,” paparnya.

Agenda Baksos ini terdiri atas: sunatan massal, pengobatan, juga pada kegiatan-kegiatan promotif dan preventif.

“PDUI melaksanakan screening Stunting untuk bayi yang berusia krusial yang berada dibawah usia dua tahun,” lanjutnya.

Lanjutnya, Baksos ini turut mengagendakan penyuluhan Narkoba dan HIV/AIDS serta penyuluhan KB, pemasangan alat kontrasepsi, dan pemeriksaan IVA untuk perempuan. Kita perlu melindungi anak dan perempuan dari penyakit yang mematikan,” ujar Dr. Bram (sapaan dr. Abraham) menutup sambutannya.

Acara baksos Nasional ini dilepas langsung oleh Gubernur Sulawesi Tengah, Drs. H.Longki Djanggola, M.Si. di Pelataran Kantor Gubernur Sulawesi Tengah.

Dalam pemaparannya, Gubernur Sulteng itu sangat berterima kasih karena memilih Sulawesi Tengah sebagai daerah baksos Nasional PDUI.

“Kondisi Kesehatan Sulteng masih berada di bawah rata-rata nasional. Stunting, gizi buruk dan penyakit menular masih menjadi pekerjaan rumah pemerintah daerah Sulawesi Tengah,” papar mantan apoteker ini.

Gubernur juga Menghimbau kepada masyarakat untuk hadir dalam pelayanan kesehatan.

Di akhir sambutannya, Gubernur meminta kepada tim medis Baksos untuk bisa memberikan pelayanan optimal kepada masyarakat sesuai standar profesi dan jangan lupa menjaga keselamatan selama dalam proses Baksos ini.(*)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *