Momentum HKN, DPD IKATEMI Sulsel Gelar Baksos

Kabar Nusantara News;- Ikatan Elektromedis Indonesia provinsi Sul-sel memanfaatkan momentum Hari kesehatan Nasional untuk menggelar bakti sosial di kabupaten maros. Makassar. (09/11/2018)

Dalam momentum HKN tersebut yang di selenggarakan mulai tanggal 7-9 November 2018, banyak kegiatan yang di gelar oleh berbagai profesi kesehatan, termasuk salah satunya Ikatemi Sulsel dan bekerjasama dengan panitia pelaksana Perayaan HKN Kabupaten Maros

Norman yang merupakan ketua DPD IKATEMI Sulsel memaparkan bahwa partisipasi keikutsertaan profesi ikatemi tersebut itu guna untuk memastikan peralatan kesehatan yang di gunakan oleh pihak dokter dan perawat itu layak pakai dengan cara dilakukannya perbaikan dan pengkalibrasian atau uji kesesuaian alat

“Kami hadir selaku profesi Ikatan elektromedis indonesia guna untuk melakukan perbaikan dan kalibrasi atau uji kesesuaian alat kesehatan yang di gunakan oleh fasyankes”.ucap Norman

Lanjutnya. Peralatan kesehatan yang di perbaiki ataupun di kalibrasi itu dari beberapa puskesmas yang ada di kabupaten maros dan langsung di serahkan kembali kepada petugas puskesmas seusai di lakukan perbaikan dan lalibradi

“Kegiatan perbaikan ini tersebut di sambut meriah oleh beberapa petugas puskesmas yang ada dan berbondong-bondong membawa alatnya ke stand yang kami siapkan.”Tutupnya saat di konfirmasi via telfon

Sekedar di ketahui bahwa kegiatan tersebut di gelar di bantimurung kabupaten maros dan di ikuti oleh 3 perwakilan Dpc profesi ikatemi, diantaranya dpc mapan (maros,pangkep), dpc makassar dan dpc Takalar.(fa/arh)



Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *