L2Dikti Siap Mengurus Kepindahan Mahasiswa UIT

Kabar Nusantara News;- Masa depan mahasiswa di Universitas Indonesia Timur (UIT), mendapat titik terang oleh Layanan Lembaga Pendidikan Tinggi (LLDikti).Makassar (15/10/2018)

Pasalnya, sejak kampus UIT Makassar di nonaktifkan oleh Kemenristek Dikti RI. Masa perkuliahaan ribuan mahasiswa UIT Makassar terbengkalai karena itu.

Ketua LLDikti Wilayah IX Prof Jasruddin mengatakan, saat ini penandatanganan dan juga perjanjian telah dilakukan untuk melanjutkan perkuliahan mahasiswa UIT.

“Direktur telah menandatangani sebuah kesepakatan dilakukan di Kementerian,” kata Jasruddin di Universitas Bosowa,

Makassar, Senin (15/10/2018) siang.

Kata Jasruddin, salah satu kesepakatan dan juga permintaan mahasiswa UIT di Kemenritek di Jakarta ialah, melanjutkan kuliah ke perguruan tinggi yang layak.

Perjanjian itu mengatakan yang akan dipindahkan adalah, benar-benar sah sebagai mahasiswa UIT,Dalam hal ini mahasiswa yang datanya falid dan lengkap.

“Jadi pendataan itu akan dilakukan dari mulai setiap mahasiswa dalam program studi dan dan mahasiswa aktif pada tiap

semester berjalan,” ungkap Jasruddin.

Jasruddin menyebutkan, kesepakatan ini tidak ada kaitannya dengan pembekuan kampus UIT Makassar.Hal itu karena dia tidak mau memberikan alasan tersebut.

“Jadi tolong jangan dulu kait-kaitkan ini dengan pembeluan kampus UIT. Karena saat ini kita fokus ke mahasiswa yang mau pindah atau tidak,” jelasnya.(*)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *