Dua Punggawa PSM Tidak Bisa Perkuat Tim Saat Bertemu Barito Putera

Kabar Nusantara News;- PSM akan melakoni laga tandang melawan Barito Putera pada pekan keempat Liga 1 2018.Pelatih PSM,Robert Rene Alberts akan memboyong 20 pemainnya melawan klub berjuluk Laskar Antasari itu.Football(12/04/2018)

Tim Juku Eja dipastikan kehilangan duo gelandang Belanda, Marc Anthony Klok dan Wiljan Pluim pada laga ini. Klok terkena akumulasi kartu dan Pluim kembali ke Belanda karena ayahnya sakit keras.

Sementara satu striker asing yang kembali berlatih usai, Bruce Djite maaih dipertimbangkan untuk diboyong ke Banjarmasin.

“Kita akan bawa 20 pemain ke Banjarmasin. Nama-namanya baru saya tentukan setelah latihan besok (Kamis) karena Wiljan absen dan kemungkinan kita bawa Bruce,” ujar Robert usai latihan di Stadion Andi Mattalatta, Rabu (11/4/2018) sore.

Untuk posisi Marc Klok, mantan pelatih Arema ini tak terlalu risau. Pasalnya, PSM masih punya gelandang berkualitas seperti Rasyid Bakri, Asnawai Mangkualam, dan M Arfan.

Dalam sesi latihan, Robert mengisyaratkan akan menduetkan Rizky Pellu dan Rasyid Bakri di posisi gelandang.

“Saya pikir Rasyid tidak bisa disamakan kualitasnya dengan Klok, dia punya kualitas berbeda. Saat Pellu diduetkan dengan Rasyid, dia tampil bagus dikombinasikan di tengah,” ujar Robert sehari sebelumnya.

Namun, tidak dengan absennya Pluim. Hal ini membuat Robert mesti memutar otak mencari pengganti pemain kuncinya itu. Pluim sudah mencetak satu gol dan satu assist dari tiga laga perdana di Liga 1.

Robert tampak mencoba menduetkan Ferdinand Sinaga dan Guy Junior di lini serang. Namun, diakui mantan pelatih Arema tak padu ketika diturunkan bersamaan. Untuk itu, ia berencana memakai formasi baru melawan Barito Putera nanti.

“Ferdinand dan Guy Junior bermasalah jika diduetkan. Tidak ada peningkatan setelah ini dicoba dua kali. Solusinya kita akan pakai formasi berbeda,” jelasnya.(*)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *